Gedung Rawat Inap dan Kompartemen Dokpol RS Bhayangkara Kendari Diresmikan

Kepala Biddokkes Polda Sultra, Kombes Pol dr. Bambang Triambodo, S.p. Dok: Edi Fiat

SENTRALSULTRA.ID, KENDARI -, Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Kapolda Sultra), Irjen Pol Teguh Pristiwanto yang diwakili Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Wakapolda Sultra), Brigjend Pol Waris Agono, meresmikan gedung Rawat Inap dan Kompartemen Kedokteran Kepolisian (Dokpol), Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Kendari, Rabu 11 Januari 2023.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut sampaikan Kepala Biddokkes (Kabiddokkes), Polda Sultra, Kombes Pol dr. Bambang Triambodo, S.p, saat ditemui usai kegiatan peresmian gedung Rawat Inap dan gedung Kompartemen, Rabu 11 Januari 2023.

Ketgam: Kepala Biddokkes Polda Sultra, Kombes Pol dr. Bambang Triambodo, S.p, bersama Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, AKBP dr. Sukardi serta sejumlah jajaran RS Bhayangkara Kendari melakukan sesi foto bersama. Dok: Edi Fiat

Diungkapkan Bambang, memang pada pagi hari ini Kami pihak RS Bhayangkara Kendari mengadakan acara peresmian gedung yang baru, yaitu gedung depertemen Dokpol dan gedung karantina, yang sedianya di hadiri oleh bapak Kapolda yang diwakilkan oleh bapak wakapolda bersama rombongan Pejabat Utama (PJU) Polda Sultra, serta beberapa tamu undangan yakni, Kepala Dinas Provinsi Sultra, Kepala BPJS, rekan-rekan sejawat dokter spesialis yang ada disini serta pejabat daerah, RT, RW, Lurah, dan Camat.

“Memang sebelumnya di RS Bhayangkara Kendari ada keterbatasan dengan ruangan. Beberapa kali kami kadang tidak bisa menemui harapan masyarakat yang membutuhkannya, baik itu masyarakat internal polri maupun masyarakat eksternal polri sehingga tentunya dengan penambahan kapasitas tempat tidur yang ada ini, maka kami bisa lebih baik lagi, lebih profesional lagi. Insha allah lebih modern dan lebih amanah lagi,” ucap dr. Bambang.

Kabiddokes Polda Sultra ini menjelaskan, dengan adanya pembangunan dua gedung Dokpol dan gedung Rawat Inap ini kami berharap sebagai pengembang fungsi kesehatan di bidang kepolisian, tentunya yang pertama ini adalah apresiasi kepada pimpinan kami ditingkat Polda yang memberikan kesempatan pada kami untuk membangun gedung ini yang pertama.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pimpinan kami bapak Kapolda Sultra, yang ke dua tentunya dengan adanya penambahan gedung ini, ini adalah merupakan penambah semangat semua insan kesehatan di Polda Sultra secara umum atau kepada rumah sakit khususnya akan memberikan atas kerja yang lebih maksimal,” jelasnya.

“Dengan pembangunan ke dua gedung yang berjumlah 30 (tiga puluh) ruangan atau tempat tidur ini, semakin meningkat kan efesiensi, kompetensi dan profesionalitas pelayanan kesehatan kami baik terhadap Kepolisian Keluarga maupun Masyarakat Umum yang membutuhkan fasilitas kesehatan,,” terang Kombes Pol dr Bambang menambahkan.

Lanjut Kombes Pol Bambang mengatakan, sesuai dengan penekanan dan atensi dari bapak Kapolda bahwa, untuk saat ini kami Kabiddokes bersama Kepala Rumah Sakit (Karumkit) RS Bhayangkara Kendari di berikan amanah untuk mengawasi, menjaga gedung yang baru ini agar pemanfaatan gedung ini berjalan dengan baik.

“Insha allah kami akan kawal amanat ini dengan baik sehingga perang sekitar kesehatan itu bisa menjadi daya ungkit mengembalikan kepercayaan publik kepada organisasi polisi secara umum,” jelasnya.

Masih dr. Bambang menjelaskan, untuk persiapan alat-alat untuk gedung yang baru ini tentunya secara bertahap, sesuai dengan fungsi ruangan yang ada.

“Insha allah akan segera kami lengkapi,” tutup Kabiddokes Polda Sultra Kombes Pol dr. Bambang Triambodo, S.p. (Edi Fiat)**

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *