Pulau Muna – Wisata Dengan Beragam Destinasi Menarik

Pulau Muna Sulawesi Tenggara merupakan salah satu daerah yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara. Di mana, Ibu kota pulau itu adalah Raha. Berada di kabupaten yang letaknya pada bagian selatan dari garis khatulistiwa. Pulau Muna yang memiliki kepingan surga yang indah, walaupun orang-orang belum banyak yang mengetahuinya. Tetapi pulau yang berada di Sulawesi Tenggara itu memiliki keindahan tersendiri.

Pulau-Muna-Destinasi-Wisata-Dengan-Beragam-Destinasi-Menarik

Banyak sekali wisata yang ada di Pulau Muna dan sangat layak untuk di jadikan sebagai tempat berlibur. Mulai dari wisata danau, gua sejarah hingga pantai. Jika anda penasaran dengan wisata apa saja yang ada di sana, maka simak ulasan yang sudah kami sediakan berikut ini :

Danau Moko

Danau Moko mempunyai pesona keadaan air danaunya yang masih terjaga serta warnanya benar-benar sangat biru. Ada hal lain yang jadi daya tarik bagi para pengunjung yaitu eksistensi penyu yang terdapat di dalam Danau Moko. Biasanya masyarakatnya akan menganggap penyu sebagai ikon menarik yang di sebut juga dengan Bento. Anda bisa dengan bebas mengambil foto serta berenang di danau. Tetapi anda harus hati-hati dalam memperlakukan si penyu. Walaupun termasuk dalam kategori jinak, namun sangat di anjurkan agar anda tidak memegangnya dalam waktu yang lama. Hal itu karena penyu bisa saja mengalami stres.

Baca Juga : Pantai Liwutongkidii – Wisata Alam Yang Cantik Dan Menakjubkan

Pantai Meleura

Wisata yang ada di Pulau Muna Sulawesi Tenggara selanjutnya memiliki pemandangan yang sangat istimewa dengan keindahan warna laut yang biru toska. Jika Anda melihat dengan detail, maka ada segelintir pulau karang. Dengan pohon yang tampak ada di tengah laut akan terasa sangat familiar. Benar sekali, memang terlihat hampir sama dengan wisata Raja Ampat. Sehingga para penduduk setempat kemudian memberikan julukan untuk Pantai Meleura yaitu sebagai Raja Ampatnya Pulau Muna. Tentunya pantai itu tidak boleh anda lewatkan saat berlibur ke Pulau tersebut.

Puncak Wakila

Pulau-Muna-Wisata-Dengan-Beragam-Destinasi-Menarik

Jika Anda ingin pergi ke puncak Wakila yang ada di Pulau Muna Sulawesi Tenggara. Maka anda tidak akan membutuhkan waktu yang lama. Jika dari pusat  kota yaitu Raha, anda hanya membutuhkan waktu yaitu kurang lebihnya 15 menit agar bisa sampai di sana. Tempat itu lahir dari usaha warga yang mana mengubah bukit jadi tempat foto dengan jumlah desain yang sangat menarik sebagai pijakannya. Di antaranya seperti desain burung garuda, bunga dan lain sebagainya. Tidak hanya jadi spot foto yang instagramable. Nantinya anda juga bisa menikmati keindahan alam dari ketinggian sentralsultra.id.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *